
Memasuki Tahun Akademik Kedua, Program Doktor UNKAFA Telah Menerima 26 Calon Mahasiswa
Berita | UNKAFA – Sejak berdiri dan memulai perkuliahan, Program Doktor Universitas Kiai Abdullah Faqih (UNKAFA) Gresik saat ini memulai proses penerimaan mahasiswa Doktoral dan program Magister untuk kali kedua. Sebelumnya, ditahun pertama akademik doktoral, tercatat 40 Mahasiswa yang mengikuti perkuliahan hingga semester dua ini.
Dari data kalender akademik pascasarjana UNKAFA, proses penerimaan calon mahasiswa kini memasuki tahap gelombang kedua (Mei-Juni 2025). Sementara hasil penerimaah gelombang pertama (Maret-April 2025), tercatat ada 26 pendaftar calon mahasiswa doktor UNKAFA, dan 10 calon mahasiswa program magister.
Menurut bagian akademik pascasarjana, para pendaftar pascasarjana banyak didominasi oleh calon mahasiswa dari daerah Surabaya, Sidoarjo dan Lamongan. Selain itu juga banyak yang berasal dari lulusan program magister UNKAFA sendiri.

Direktur Pascasarjana UNKAFA, Dr. KH. Muhammad Najib, Lc. M.A., dalam rapat forum Rapat Pimpinan (Rapim) UNKAFA (30/4) menjelaskan bahwa kulitas akademik pascasarjana UNKAFA perlu untuk terus dilakukan peningkatan, mengingat minat masyarakat yang cukup besar pada S2 dan S3 UKAFA.
“Banyaknya minat kuliah di UNKAFA terutama pada jenjang Pascasarjana harus diimbangi dengan semakin meningkatnya kualitas pendidikan. Kita tidak hanya memberikan solusi pendidikan yang tidak mahal, tapi juga mutu dan lingkungan belajar yang mendukung. Salah satu distingsi atau pembeda kita adalah keberadaan kampus di lingkungan Pesantren, dan satu-satunya program Doktor di wilayah Pantura (Bojonegoro, Tuban, Lamongan dan Gresik),” tegas Doktor Lulusan Universitas Al-Ahqaff, Yaman ini.
Sementara itu, jadwal tes seleksi calon mahasiswa pascasarjana UNKAFA akan dilaksanakan pada tanggal 5 Mei 2025 bagi pendaftar gelombang pertama yakni 26 calon mahasiswa Doktor (S3) dan 10 calon mahasiswa Magister (S2). Tes akan dilaksanakan secara daring melalui sistem tes yang telah disiapkan oleh bagian akademik Pascasarjana UNKAFA.
Tag:akademik, forum, pascasarjana, pmb, rapat



